Rabu, 22 Februari 2012

Charity for Humanity, GASEBU Universitas Muhammadiyah Purwokerto



Sebuah kegiatan penggalangan dana dalam bentuk pertunjukan musik yang diadakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa Galeri Seni & Budaya Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UKM GASEBU UMP) bekerjasama dengan KPP (Komunitas Purwokerto Peduli) dan juga saudara- saudara dari UKM seni yang ada diwilayah Purwokerto. Event "Charity for Humanity" yang diadakan pada tanggal 17 febuari 2012 lalu, pukul 19.30 yang bertempat di halaman kantor Rektorat Universitas Muhammadiyah Purwokerto , bertujuan untuk membantu meringankan beban korban bencana alam angin ribut yang melanda beberapa daerah diwilayah kabupaten Banyumas .
Acara ini dimeriahkan oleh Band- band apik purwokerto seperti Suket Teki, D14NA, Nala Swara, Allanis, Admiral, SASMI dan juga GAMET. Selain itu acara ini juga disiarkan langsung oleh Gradiosta 97,4 FM yang merupakan Radio dari UKM Broadcasting UMP.
Acara selesai pukul 23.00 dan dilanjutkan dengan penghitungan dan pengumuman hasil penggalangan dana pada saat acara "Charity for Humanity" berlangsung. total hasil yang diperoleh yaitu sebesar Rp 525.200 yang kemudian diserahkan langsung kepada pihak KPP yang nantinya akan di alokasikan untuk membantu korban bencana alam.

Penggalangan Dana
Penggalangan Dana
ADMIRAL >band
Suket Teki
SASMI >band
Suket Teki
D14NA >band
GAMET >band
Allanis (Bass player)
Allanis 
sound operator
Penghitungan & pengumuman hasil penggalangan
GRADIOSTA 
penyerahan dana kepada pihak KPP

Rabu, 15 Februari 2012

EO (Event Organizer) #2


EVENT ORGANIZER DALAM DUNIA USAHA

     Perkembangan dunia usaha di Indonesia, dewasa ini telah memperlihatkan ke arah yang menggembirakan. Terbukti dengan semakin menjamurnya berbagai bentuk badan usaha yang bergerak dalam bidang barang maupun jasa, baik itu skala kecil maupun besar. Salah satunya adalah Event Organizer.

      Dalam pengertian ini yang di maksudkan dengan Event Organizer lebih mengarah pada profesi, yaitu suatu lembaga baik formal maupun non formal, yang di percaya untuk melakukan kegiatan. Misal; peluncuran suatu produk baru, pesta, seminar, pagelaran musik, dan lain sebagainya, di sesuaikan dengan permintaan pengguna jasa atau inisiatif Event Organizer sendiri.

    Di sini yang membedakan sebuah event organizer dalam bentuk kepanitian (in-house production) dan event organizer yang mengarah pada profesi, dapat di lihat dari keberlangsungan event organizer tersebut. Apabila dalam bentuk kepanitiaan, setelah kegiatan selesai dilaksanakan maka selesai pula tugas orang-orang yang terlibat di dalam kepanitiaan. Sedangkan dalam event organizer yang mengarah pada profesi, meskipun kegiatan telah berakhir, akan tetapi kegiatan orang-orang di dalamnya akan tetap berlangsung.



EO (Event Organizer) #1

Pengertian dan Jenis- jenis Event Organizer


Pengertian 

apa itu Event Organizer?
Dalam pengertian sederhana yang di sebut sebagai Event Organizer adalah pengelola suatu kegiatan (Pengorganisir Acara). Setiap kegiatan yang di selenggarakan bertujuan untuk memperoleh keuntungan di kedua belah pihak, baik penyelenggara maupun yang hadir pada saat kegiatan berlangsung. Keuntungan ini tidak harus bersifat material namun juga bisa bersifat non material.




Event organizer merupakan istilah untuk penyedia jasa profesional penyelenggara acara. Meski bisa dialih bahasakan, namun umumnya istilah aslinya tetap dipergunakan dan untuk mudahnya disebut EO. Pada dasarnya, tugas dari EO adalah membantu kliennya (client) untuk dapat menyelenggarakan acara yang diinginkan. Bisa jadi hal ini karena keterbatasan sumber daya atau waktu yang dimiliki klien, namun penggunaan jasa EO juga dimungkinkan dengan alasan agar penyelenggaraannya profesional sehingga hasilnya lebih bagus dari pada dikerjakan sendiri. Menurut buku, “EO, 7 Langkah Jitu Membangun Bisnis Event Organizer” ditulis oleh professional Event Organizer, Yudhi Megananda, EO dalam konteks sebagai sebuah bisnis memiliki definisi sebagai berikut : Usaha dalam bidang jasa yang secara sah ditunjuk oleh clientnya, guna mengorganisasikan seluruh rangkaian acara, mulai dari perencanaan, persiapan, eksekusi hingga evaluasi, dalam rangka membantu mewujudkan tujuan yang diharapkan client dengan membuat acara.  wikipedia.org)

Jenis Event Organizer

Dilihat dari jenis acara yang diadakan, E.O. dapat dikategorikan menjadi:
  • One Stop Service Agency: E.O. besar yang mampu menyelenggarakan berbagai jenis acara hingga skala internasional sekalipun.
  • MICE : Kependekan dari Meeting, Incentive, Convention, Exhibition). E.O. yang khusus bergerak di bidang penyelenggaraan acara berbentuk pertemuan.
  • Brand Activation ; adalah EO yang secara spesifik membantu client-nya untuk mempromosikan dalam rangka peningkatan penjualan, peningkatan pengenalan merk di kalangan konsumen, dengan berinteraksi langsung ke target marketnya.
  • Musik dan Hiburan: E.O. yang memiliki spesialisasi di bidang hiburan terutama musik.
  • Penyelenggara Pernikahan: E.O. yang mengkhususkan diri membantu klien mengadakan pesta pernikahan.
  • Penyelenggara Ulang Tahun: E.O. yang ahli membuat pesta ulang tahun termasuk untuk anak-anak.
  • Penyelenggara Pribadi: E.O. khusus yang bergerak untuk penyelenggaraan pesta pribadi terutama bagi orang kaya.  wikipedia.org)